Phone

0765440093

Sosial Media

  • Berita Kategori
  • -
  • KEGIATAN
  • -
  • sambut-bulan-suci-ramadhan-1444-h-satpol-pp-dumai-gelar-tausiyah-doa-dan-makan-bersama
27
Mar

Sambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H, Satpol PP Dumai Gelar Tausiyah, Doa dan Makan Bersama

  Senin, 27 Maret 2023. Pukul15:25:14 WIB. dibaca 129 kali

Satpol PP Dumai – Menyambut puasa di bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah/2023 Masehi, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kota DumaiYuda Pratama Putra, S.STP dan Ketua Dharma Wanita Persatuan Satpol PP Kota Dumai Diana Shinta, SE beserta seluruh jajaran Satuan Polisi Pamong Praja Kota Dumai menggelar Tausiyah, Doa, dan Makan bersama di aula kantor Satpol PP Kota Dumai, Selasa pagi (21/03/2023).

Kegiatan yang berlangsung khidmat dan penuh rasa kekeluargaan tersebut dihadiri jajaran pejabat dilingkungan Satpol PP Kota Dumai, seluruh staf dan TKPK Satpol PP Kota Dumai.

Tampil sebagai penceramah pada acara tersebut, Ustadz Dinnul Farhan. Pada ceramahnya Ustadz Datuk Bandaro Basa tersebut mengulas 5 kunci sukses melaksanakan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan.

Ia menyampaikan adapun 5 kunci sukses dalam melaksanakan ibadah puasa di bulan suci ramadhan yang pertama yaitu Assiyam : menahan "apa yang kita tahan yaitu nafsu yang mengarah sifatnya materil, yang kita tahan adalah keinginan/nafsu untuk kita naikkan nilai iman kita". Kedua Ayyaman : beberapa waktu/beberapa hari "saat menjalankan ibadah puasa untuk meningkatakan nilai iman kita, kita menggunakan beberapa waktu/beberapa hari untuk menjalankan ibadah puasa". Ketiga Alqur'an : membaca qur'an " berzikirlah kepada Allah dengan rutin membaca Alqur'an selama bulan suci ramadhan". Keempat 'Udjibu : minta kepada Allah "berdoalah kepada Allah selama bulan suci ramadhan" dari Aisyah doa Rasulullah selama bulan suci ramadhan " antara rakaat tarawih ada doa yang diucapkan -Allahumma innakan 'afuwunn karim tuhibbul afwa fa'fuanna ya karim". Dan yang terakhir i'tiqaf : Ibadah di 10 malam terakhir dibulan suci ramadhan "untuk menjadi orang terbaik selama bulan suci ramadhan laksanakanlah i'tiqaf di sepuluh malam terakhir ramadhan”.

“siapa saja melakukan 5 kunci diatas dengan baik, maka Allah SWT langsung membanggakan dan memuliakan kita menjadi orang2 yang bertaqwa disisi Nya”, ungkap Ustad yang bergelar Dt. Bandaro Basa tersebut.

Pada kesempatan tersebut Kasat Pol PP Kota Dumai Yuda Pratama Putra, S.STP dalam sambutannya menyampaikan untuk menyambut bulan suci Ramadhan ini kegiatan ini sengaja saya laksankan. Saya ucapakan terimakasih kepada seluruh jajaran Satpol PP Kota Dumai telah hadir bersama-sama, jadi saya secara pribadi dan secara kedinasan mohon maaf lahir batin, marhaban ya ramadahan kepada rekan-rekan semua, jadikan bulan suci ramadhan menjadi bulan terbaik untuk kita semua.

“Saya berharap kita semua dapat mengisi kegiatan - kegiatan yang mendekatkan diri kepada Allah SWT selama bulan suci ramadhan ini, dan juga saya minta untuk satu bidang dapat satu kali mengkhatamkan Alqur’an selama bulan suci ramadhan ini” pungkas Yuda Pratama.
Usai mendengarkan ceramah Ustadz Dinnul Farhan, jajaran pejabat struktural, pejabat fungsional, staf dan TKPK dilanjutkan makan siang bersama. Menariknya seluruh personil yang  hadir melaksanakan sholat dzuhur berjemaah di aula Satpol PP Kota Dumai.

Selain untuk menyambut puasa bulan suci ramadhan, kegiatan ini sebenarnya juga sebagai ajang meningkatkan silaturahmi keluarga besar Satpol PP Kota Dumai. Kegiatan kemudian ditutup dengan saling bermaafan dengan seluruh jajaran Satpol PP Kota Dumai dan foto bersama. (Pol PP)