SATPOL PP DUMAI - Organisasi Masyarakat Semangat Purnama Bersatu Dumai (SPBP), melakukan penghentian sementara terhadap pekerjaan perbaikan jalan "Bantuan CSR Perusahaan" yang berada di Kelurahan Purnama Kecamatan Dumai Barat Kota Dumai. Satpol PP Dumai melakukan pengamanan dan pengawalan Walikota Dumai dalam pertemuan dengan perwakilan ormas tersebut, Sabtu (17/09/2022).
Walikota Dumai H. Paisal, SKM, MARS, Serta Pejabat Fungsional Armen,SH, M.Si, dan beberapa anggota Satpol PP, serta pihak Kecamatan Sungai Sembilan yang diwakili oleh Kepala Seksi Ekonomi Pembagunan Mhd. Dino Lubis, S.Sos dan Kepala Seksi Trantib Ahmad Maulana, menemui langsung ormas SPBP yang melakukan aksi penghentian sementara terhadap pekerjaan perbaikan jalan tersebut.
Kepala Satuan Polisi Pamong Praja melalui Fungsional Ahli Muda Armen, SH, M.Si pada kesempatan yang sama mengatakan “diharapkan kepada organisasi masyarakat yang melakukan aksi penghentian sementara pekerjaan jalan tidak mengganggu pengguna jalan lainnya dan tidak menimbulkan kemacetan, dan diharapkan juga kepada organisasi masyarakat SPBP untuk menghentikan aksi tersebut”, pungkas Armen.
Walikota Dumai H. Paisal, SKM, MARS mengatakan pekerjaan perbaikan jalan ini merupakan bantuan dari CSR Perusahaan. “Jangan ada gangguan atau hambatan, kita bersyukur dan berterima kasih kepada pihak perusahaan yang telah membantu pihak pemerintah kota khususnya dalam perbaikan jalan yang berada di lingkungan Kelurahan Purnama, Kecamatan Dumai Barat ini”, jelas Walikota Dumai.
Pertemuan yang berlangsung di pinggir jalan Raja Ali Haji tersebut, disambut dengan antusias oleh pihak organisasi masyarakat SPBD.
Perwakilan dari Sekretaris organisasi masyarakat SPBD Indra Solihin mengatakan bahwa “pihak perusahaan yang melakukan perbaikan jalan tersebut tidak melakukan koordinasi dengan tokoh masyarakat setempat, RT, Lurah”. Sehingga pihak dari organisasi masyarakat SPBD melakukan penghentian sementara terhadap pekerjaan perbaikan jalan bantuan dari CSR perusahaan tersebut”.
Lebih lanjut pihak SPBD juga bersedia menerima saran dan Masukan dari bapak Walikota Dumai H. Paisal, SKM, MARS. (tepak)